Cara Setting HTTPS Website Menggunakan Cloudflare

Kenapa sih HTTPS itu penting? Karena Google lebih menyukai website yang sudah menggunakan HTTPS dibanding tidak menggunakan HTTPS, berarti ini mempengaruhi peringkat website Anda di Google.

Tapi fitur utama HTTPS itu adalah untuk keamanan data. Secara singkat, dengan HTTPS, data yang dikirim dari browser ke server website di-enkripsi, artinya sangat sulit bahkan hampir mustahil untuk dibaca oleh hacker. Jadi data-data yang dikirim seperti user password, nomor telepon, nomor kartu kredit, dan lainnya jadi lebih aman. 

Untuk lebih lengkapnya apa sih pentingnya HTTPS, silahkan Googling aja ya para SellerCerdas! Pada artikel kali ini ACI akan fokus untuk menjelaskan cara pasang SSL gratis menggunakan provider Cloudflare. Free HTTPS dari Cloudflare ini ada limitnya, bisa dipelajari di situs mereka ya... tapi berdasarkan pengalaman penulis untuk penggunaan website normal skala kecil - menengah, seharusnya free HTTPS dari Cloudflare ini sudah cukup kok. Jika Anda kesulitan dalam setting HTTPS ini silahkan hubungi ACI ya ;)

1. Register & Login di Cloudflare

https://www.cloudflare.com/

2. Setelah berhasil login klik "+ Add a Site"

cara setting https cloudflare 1

 

3. Masukkan nama domain Anda, tidak usah pakai www, misal: nama-domain-anda.com

cara setting https cloudflare 2

4. Pilih paket Free, tapi kalau Anda mau yang berbayar juga gpp, hehe..

cara setting https cloudflare 3

5. Sampai muncul layar seperti di bawah, klik + Add record 

Type: pilih CNAME
Name: isi @
Target: isi aci-www.ap-southeast-1.elasticbeanstalk.com

Klik + Add record lagi:
Type: pilih CNAME
Name: isi www
Target: isi aci-www.ap-southeast-1.elasticbeanstalk.com

klik Save

cara setting https cloudflare 4

Notes:
untuk setting https subdomain misal https://jakarta.nama-domain-anda.com, Anda tinggal + Add record lagi lalu Name diisi dengan "jakarta" (contoh)

 

6. Setting Nameserver domain Anda

Anda akan mendapatkan nameserver dari Cloudflare seperti contoh di bawah ini, copy paste alamat ini ke domain manager tempat Anda membeli domain.
Perhatian: jangan gunakan nameserver di bawah ini, nameserver ini dapat berubah-ubah!

cara setting https cloudflare 5

Contoh nameserver yang sudah di-setting:

cara setting https cloudflare 9

7. Cek apakah domain sudah di-setting dengan benar

Kunjungi website https://dnschecker.org/ , masukkan nama domain Anda, pilih NS, klik Search.
Jika nameserver sudah sesuai dengan nameserver yang diberikan Cloudflare, dan semua sudah centang hijau, artinya settingan Anda sudah benar.

cara setting https cloudflare 10

 

8. Aktifkan HTTPS Mode di Cloudflare

Jika setting domain dan nameserver sudah benar, maka di halaman Cloudflare Anda akan muncul setting seperti di bawah.
Pilih mode Flexible dan setting Always Use HTTPS aktif, dan selesai! Website Anda sudah bisa diakses via https!

cara setting https cloudflare 6

cara setting https cloudflare 7

 

9. Step terakhir! Akhirnya! Aktifkan HTTPS Mode di AdminCerdas

Login ke https://app.admincerdas.com > menu Setting Toko Online > tab Domain.
Centang opsi Menggunakan HTTPS, selesai, selamat mencoba!

setting cloudflare admincerdas

 

Mau Buat Website Toko Online HTTPS?

Mau punya toko online keren canggih juga support HTTPS? Buat aja di AdminCerdas, 3 menit jadi dan bisa langsung jualan!